Dalam rangka memperingati dan menyemarakkan peringatan Hari Jadi Ngawi Ke-664 Tahun 2022, Pemerintah Desa Kwadungan melakukan malam tirakatan di aula kantor Desa Kwadungan, dengan mengundang BPD, RT/RW, LPMD beserta tokoh masyarakat. Acara digelar dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.
Selain acara malam tirakatan Pemerintah Desa Kwadungan juga melakukan pemasangan banner ucapan selamat hari jadi. Pemasangan ini sesuai himbauan Pemerintah Daerah Kabupaten Ngawi. Dalam himbauannya dijelaskan bahwa Satker (Satuan Kerja) di lingkup Pemerintah Daerah Kabupaten Ngawi untuk berpartisipasi memeriahkan dan menyemarakkan peringatan Hari Jadi Ngawi Ke-664.