KADER POSYANDU ANTUSIAS MENGIKUTI UJIAN KOMPETENSI (UKOM)
REALISASI BANTUAN PEMASANGAN BARU LISTRIK DI 12 TITIK RUMAH
PENYALURAN BLT - DD TAHUN BULAN KETUJUH SAMPAI KESEMBILAN
REHABILITASI GEDUNG TK AKHIRNYA TEREALISASI
SOSIALISASI PROGRAM PENDAFTARAN TANAH SISTEMATIS LENGKAP
SERAH TERIMA JABATAN KEPALA SEKOLAH SDN KWADUNGAN
MUSYAWARAH DESA DALAM RANGKA PENETAPAN PRIORITAS DANA DESA TA. 2023
Pelatihan Aplikasi Srigati bersama Forwebsa
SEMARAK HUT RI KE-77 PAUD DAN TK DESA KWADUNGAN
WARGA DESA KWADUNGAN GELAR TRADISI BERSIH DESA
Berita Utama
-
Pemerintah Desa Kwadungan melaksanakan penyaluran bantuan pangan kepada 105 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang membutuhkan. Setiap KPM menerima bantuan beras sebanyak 10 Kg beras.
Program ini merupakan langkah pemerintah untuk menjamin ketersediaan pangan dan mendukung ketahanan pangan di tingkat desa.
Bantuan disalurkan kepada masyarakat miskin dan/atau keluarga yang mengalami rawan pangan dan gizi. Penyaluran beras ini dilakukan sebagai langkah antisipatif dan tanggap darurat untuk mengatasi berbagai kondisi, seperti kemiskinan, dampak ...
Artikel Terkini
-
Bertempat di aula kantor desa Kwadungan pada Jum'at (10/02) telah dilaksanakan musyawarah desa (musdes) dalam rangka penetapan prioritas Dana Desa TA. 2023. Musdes dihadiri oleh tim dari Kecamatan, Babinsa, Bhabinkamtibmas, BPD, LPMD serta tokoh masyarakat. MUSDES APBDes bertujuan untuk menyusun perencanaan desa yang baik dan matang dalam menentukan pokok-pokok kebijakan arah pembangunan Desa untuk tahun anggaran 2023. ...
-
KWADUNGAN.DESA.ID - Pemerintah Kabupaten Ngawi melaksanakan pelatihan peningkatan kapasitas administrator dan operator aplikasi Sistem Informasi Desa Terintegrasi (Srigati) di Kecamatan Kwadungan, Kamis (1/9/22). Kegiatan ini merupakan bagian dari agenda percepatan digitalisasi desa guna mewujudkan Ngawi Satu Data.
Hadir Pada kesempatan kali ini Sekretaris Camat Kasteman, pengurus Forum Operator Website Desa (Forwebsa), administrator dan operator Srigati se-Kecamatan Widodaren.
Pada sambutannya, Sekretaris Camat Kwadungan menekankan keseriusan ...
-
PAUD dan TK Desa Kwadungan pada Kamis (18/8/2022) mengadakan sejumlah lomba dalam rangka menyemarakkan HUT Kemerdekaan RI ke 77. Lomba yang digelar adalah lomba kelereng, lomba makan kerupuk, lomba merias ibu dan lomba memasukkan paku dalam botol, lomba diikuti siswa PAUD dan TK Desa Kwadungan.
Lomba ini selain menyemarakkan peringatan hari kemerdekaan, juga mengasah keberanian dan ketangkasan anak-anak dalam memahami sebuah permainan atau lomba.
Lomba baru pertama kali dilakukan pihak sekolah karena tahun sebelumnya terkendala dengan adanya covid-19 ...
-
Memasuki bulan Besar kalender Jawa, Desa Kwadungan menyelenggarakan tradisi bersih desa. Bersih desa merupakan tradisi turun temurun dalam kebudayaan masyarakat. Ritual Bersih Desa dapat didefinisikan sebagai wujud rasa syukur warga sebuah desa atas berkat yang diberikan Tuhan kepada masyarakat desa, baik dari hasil panen, kesehatan, dan kesejahteraan yang telah diperoleh selama setahun dan juga sebagai permohonan akan keselamatan dan kesejahteraan warga desa untuk satu tahun mendatang. Ritual Bersih Desa sendiri biasanya dilaksanakan satu ...
-
Dalam rangka memperingati dan menyemarakkan peringatan Hari Jadi Ngawi Ke-664 Tahun 2022, Pemerintah Desa Kwadungan melakukan malam tirakatan di aula kantor Desa Kwadungan, dengan mengundang BPD, RT/RW, LPMD beserta tokoh masyarakat. Acara digelar dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.
Selain acara malam tirakatan Pemerintah Desa Kwadungan juga melakukan pemasangan banner ucapan selamat hari jadi. Pemasangan ini sesuai himbauan Pemerintah Daerah Kabupaten Ngawi. Dalam himbauannya dijelaskan bahwa Satker (Satuan Kerja) di lingkup Pemerintah ...
-
Petani bersama pemerintah desa masih melanjutkan gropyokan tikus di areal persawahan wilayah Desa Kwadungan, Sabtu (28/05).Gerakan tersebut dilakukan untuk antisipasi penurunan panen. Aksi menyerbu tikus atau gropyokan dilakukan lantaran pemerintah melarang penggunaan jebakan tikus dari listrik. Sebagai gantinya, alat dan bahan yang digunakan yaitu gas elpiji, belerang, dan tongkat untuk memancing dan membasmi tikus.
Hama tikus menyerang tanaman saat tanaman padi mulai berisi, dan disukai tikus karena batang padi yang terasa manis. ...
-
Gropyokan merupakan salah satu teknik pengendalian hama tikus di areal persawahan dengan memburunya secara langsung, melalui pembongkaran lubang-lubang aktif yang dicurigai sebagai sarang tikus. Tikus sawah merupakan salah satu hama yang menyerang tanaman padi dan menyebabkan penurunan produktifitas pertanian.
Dikutip dari situs resmi Kementerian Pertanian, pelaksanaan Gropyokan tikus pada prinsipnya dilakukan dengan cara pembongkaran lubang aktif. Lubang aktif hanya terlihat sebagai bulatan berdiameter 6-8 cm, padahal didalam lubang tanah ...
-
Masyarakat Desa Kwadungan melakukan kegiatan pembangunan irigasi. Dengan menjalankan salah satu program Padat Karya Tunai yang digelontorkan Kementerian PUPR melalui Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Brantas yang pelaksanaannya dikerjakan oleh Hippa Wiratani. Melalui Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3-TGAI) yaitu program perbaikan, rehabilitasi atau peningkatan jaringan irigasi dengan berbasis peran serta masyarakat petani. P3-TGAI dilaksanakan untuk mendukung kedaulatan pangan nasional sebagai perwujudan kemandirian ekonomi ...